Ngeblog, Me Time yang Bukan Sekadar Refreshing

Karena perempuan berhak bahagia dan untuk aktualisasi diri, adalah dua dari sepuluh hal yang saya sampaikan di kelas menulis Makkunrai Anging Mammiri menyangkut mengapa perempuan perlu ngeblog.

Saya pernah kehilangan rasa percaya diri dan harga diri akibat bully yang saya alami selama bertahun-tahun. Saya direndahkan hanya karena saya sarjana Teknik yang memilih menjadi ibu rumah tangga. Masih melekat dalam ingatan seorang wanita karir menatap saya tajam dari balik kaca matanya sembari menggeleng-gelengkan kepalanya. Masih terngiang pula ucapan remeh orang-orang.

Salah satu nara sumber talkshow Bukan Perempuan Biasa
di Cakrawala TV (jaringan lokal NET. TV)
Bersamaan dengan itu banyak masalah yang saya hadapi. Sehari-harinya pikiran dan perasaan saya ruwet. Untuk tersenyum saja rasanya susah. Namun saya dituntun Allah, terus mencari cahaya. Secara perlahan, saya mendapatkan sebagian solusi dari semua masalah saya melalui kegiatan ngeblog.

Saya yang tak terbiasa menulis sejak kecil tiba-tiba menemukan passion dan terapi melalu ngeblog hampir enam tahun lalu. Tanpa memedulikan apapun, saya serius menekuni dunia blogging. Ngeblog bukan hanya menjadi ajang refreshing. Ngeblog membuat saya bisa mengembangkan wawasan, menyuarakan kepentingan sebagai perempuan,  mendapat rezeki berupa materi, mengapresiasi diri, dan memperoleh aneka manfaat.

Saya percaya yang dikatakan Malcolm Gladwell, "10.000 hours of practice can make you an expert". Memasuki 2015, page views blog saya menembus angka 100.000. Kini, menjelang 2016, page views-nya menuju angka 730.000. Pembaca blog saya meningkat! Saya mulai diundang untuk menjadi nara sumber acara, termasuk talkshow televisi, koran, dan banyak lagi.

Jadi nara sumber kelas menulis MAM (Makkunrai Anging Mammiri)
Sumber foto: Zilqiah Angriani
Dan yang paling penting dari semua, rasa percaya diri saya pulih. Ibaratnya, saya mampu melantangkan suara, “Ya, saya ‘hanya’ ibu rumah tangga. Ada yang salah dengan pilihan itu?”


Makassar, 19 Desember 2015

Tulisan ini diikutkan lomba blog #MengapresiasiDiriSendiri



Share :

44 Komentar di "Ngeblog, Me Time yang Bukan Sekadar Refreshing"

  1. alhamdulillah, menulis sekarang jadi kebutuhan ya mbak Niar, dan dikau konsisten dan berprestasi

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih Kak Monda. Saya masih terus belajar.

      Delete
  2. Yeyyy! Saya bangga jadi IRT juga ^^/

    ReplyDelete
  3. udah lama saya salut sama produktivitas mbak niar ngeblog, juga sama tulisan2nya yang bernas. semoga sukses di lomba ini ya mbak :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih Mbak Lyta ... sama, saya juga salut dengan produktivitas Mbak Lyta. Sibuk sehari2nya tapi masih terus menerbitkan novel :)

      Delete
  4. ga salah doong ;)... justru aku lihat memang ibu2 RT yang justru blognya bagus2... jadinya malah bikin aku pgn belajar trus cara menulis dari blog2 kyk mba gini :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasih Mbak Fanny ... blog Mbak pun bagus :)

      Delete
  5. Semua pasti indah pada waktunya. Biarkan saja apa kata orang dan seperti kata Bj. Habibie, ketika orang mengkritik atau mengatakan apapun itu tentang anda, itu artinya mereka iri pada anda.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Akan indah pada waktunya ... insya Allah. Terima kasih :)

      Delete
  6. :' Sangat inspiratif, mak Niar... Saya juga korban bully, mak.. Jadi tambah semangat ngeblog..

    ReplyDelete
  7. dan sudah terbukti mbak Niar tambah caem tulisannya. Me time yang bermanfaat

    ReplyDelete
  8. Hebat bu. Dengan blog bisa meninspirasi orang. Moga semua para ibu pun terinspirasi. Bukan salah krn orang teknik jadi ibu rumah tangga. Keren

    ReplyDelete
  9. Ga ada yang salah kok dengan Ibu rumah tangga kok, kan bisa sembari nyambi jadi narasumber, shopper, blogger, dsb dsb.
    Hehehehe.
    Semangat mak :)

    ReplyDelete
  10. PILIHAN YANG LUAR BIASA JIKA SEORANG INSINYUR MENJADI IBU RMAH TANGGA, SEBAB ITULAH JALAN INDAH MENUJU SURGA-NYA.

    SUKSES DAN BAHAGIALAH SELALU KAK

    ReplyDelete
  11. Saya juga bangga jadi ibu rumah tangga.

    Semog beruntung ya, Mak

    ReplyDelete
  12. Penting banget bagi kaum ibu2 utk mengaktualisasikan diri melalui keterampilan menulis di blog.. Sangat bermanfaat dan menebarkan virus baik berupa sharring informasi melalui blognya..

    ReplyDelete
  13. Saya malah ajung jempol buat ibu rumah tangga. Apalagi yg kemudian bisa meniti karier di rumah. Saya ngeblog masih suka-suka :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wow Mak Rizka ini keren, mengaku masih "suka-suka" tapi sudah menorehkan prestasi dalam dunia ngeblog. Apalagi kalau keseriusannya ditambah ... wuih pasti hebat, Mak :)

      Delete
  14. Semangaat, mba Mugniar. Ada sahabat saya juga yang memilih menjadi ibu rumah tangga. Bagi saya, keputusan apapun diambil asalkan tanpa paksaan :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. BEnar Mbak. Masing2 orang punya kondisi dan mekanisme yang berbeda. Tak bisa kita ukur dengan diri kita. APapun pilihannya, masing2 akan bertanggung jawab sendiri. Dan siapa pun itu, berhak bahagia :)

      Delete
  15. Sy jg baru memutuskan resign Mba. Yg penting walau ibu rumah tangga harus tetap produktif mba.

    Tetap semangat ya 😊

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Mbak Desy. Dengan produktif sehingga merasa bahagia, bisa menghasilkan pula, mengapa tidak ya? :)

      Delete
  16. Mba Niar, inspiratif sekali. Perempuan berhak bahagia. Suka sekali kalimat ini.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yup Mbak. Jadi sesama kita tidak baik mengganggu kenyamanan perempuan lain yang punya pilihan sendiri, kan Mbak? :)
      Mbak Ety pun inspiratif sekali, dengan konsistensi dan prestasinya :*

      Delete
  17. Mak, keren. Boleh minta tipsnya nggak, Mak? Tips biar ngeblognya konsisten? Saya kok belum bisa yaaaa.. mohon bimbingannya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo saya mengusahakan menulis tiap hari. Kalau tidak bisa, sedikit saja, tidak perlu satu tulisan utuh, Mbak :)

      Delete
  18. Ceritanya inspiratif sekali..Gak ada yg salah jadi IRT, justru bangga karena biasa terlibat dala proses tumbuh kembang anak. Terlebih, jika disela2 itu, bisa menyisihkan waktu buat ngembangin diri dan lebih produktif. Salut bu!!

    ReplyDelete
  19. Keren jadi narsum. Ibu Rumah Tangga yang banyak prestasin,nih, Mbak Niar.

    Moga makin sukses yaaa.

    ReplyDelete
  20. Wah keren... pageviewnya udah 755k sekarang.. blogku kapan ya bisa populer kayak gini.
    btw, moga menang kontesnya mbak. terus jadi inspirasi kami blogger pemula ini :)

    ReplyDelete

Untuk saat ini kotak komentar saya moderasi karena banyaknya komen spam yang masuk. Silakan tinggalkan komentar ya. Komentar Anda akan sangat berarti bagi saya tapi jangan tinggalkan link hidup. Oya, komentar yang kasar dan spam akan saya hapus ya ^__^