Menikah Dengan Adik?

Athifah lagi senang-senangnya bereksplorasi tentang pernikahan :
Athifah bertanya, "Mama, nanti kalau sudah besar, Saya menikah dengan Afyad?"
Mama menjawab, "Tidak boleh, Nak."
Athifah bertanya lagi, "Kenapa?"
Mama menjawab lagi, "Karena Afyad itu adiknya Athifah. Orang tidak boleh menikah dengan adik sendiri!"
Athifah kembali bertanya, "Kalau begitu, Saya bisa menikah dengan kakak Affiq?"
Mama kembali menjawab, "Tidak boleh juga. Orang tidak boleh menikah dengan kakaknya."
Makassar, 18 oktober 2011
Haduh .. kapan habisnya sesi pernikahan ini ... ?

Share :

2 Komentar di "Menikah Dengan Adik?"

  1. Hehehehe....
    Jadi inget, Sabila pernah bilang kalau saya boleh menikah ( lagi ) setelah ia menikah, padahal dia baru kelas 6 dan usia saya sudah kepala 3. Oh no! bocah....bocah....apa sih menikah menurut mereka?

    ReplyDelete
  2. Subhanallah ... anak yang cerdas ya (sekaligus membingungkan orangtuanya) ... yg abstrak mau mereka konkritkan :)

    ReplyDelete

Untuk saat ini kotak komentar saya moderasi karena banyaknya komen spam yang masuk. Silakan tinggalkan komentar ya. Komentar Anda akan sangat berarti bagi saya tapi jangan tinggalkan link hidup. Oya, komentar yang kasar dan spam akan saya hapus ya ^__^