Model Rambut Apa Ini?

Apa model polem (poni lempar) Justin Bieber ini
yang diinginkan Affiq? Aih, kalo ini Mama tak sreg, Nak
Sumber: http://m.hai-online.com
Affiq pulang dengan perasaan teramat sebal dua hari yang lalu. Tukang cukur itu mencukur rambutnya, tak sesuai dengan keinginannya. Memang ia sendiri yang bicara pada tukang cukur itu, Papa yang menyuruhnya mengatakan keinginannya pada tukang cukur lalu Papa sibuk membaca tapi ah ... kenapa model rambut itu yang dipilih tukang cukur tak berperasaan itu?

Saya sendiri tak tahu model rambut seperti apa yang diinginkan Affiq karena ia tak mengatakannya saat itu tapi saya pun sudah bosan dengan model rambut cepak yang disandangnya sejak usia batita (bawah tiga tahun). Mungkin keinginannya sama seperti saya, model rambut ala anak remaja masa kini, yang keren pokoknya. Usianya kan sebentar lagi menginjak 12 tahun. Sedikit lagi ia akan menjalani ujian akhir sekolah dasar.

Atau model rambut ini?
Sumber: http://songong.heck.in
Saya tak punya bayangan tentang model rambut. Saya kurang wawasan soal ini. Lha gaya rambut saya saja tak ada modelnya. Untuk apa pakai gaya rambut, saya kan berjilbab sejak tahun 1994. Apa lagi model rambut laki-laki, saya buta sekali. Mungkin saja Affiq pingin model rambut macam Justin Bieber atau yang lainnya, asal jangan cepak.

Alhasil nyaris seharian Affiq bete plus ngambek, bawaannya marah-marah pada seisi rumah. Kelas 6 SD ngambekan? Yah, begitulah Affiq J. Tapi syukurnya mode ngambeknya kali ini berupa mogok beredar dalam rumah. Ia hanya mendekam dalam kamar, lalu tidur. Kemudian pindah ke sofa, tidur lagi di situ. Dengan pakaian sekolah, lengkap dengan sepatu dan helmnya (bayangkanlah).

Kenapa saya bersyukur? Karena hal ini berdampak langsung pada ketenangan rumah. Bila sehari-harinya rumah heboh dengan jeritan Athifah dan Afyad secara bergantian karena diisengi olehnya. Kali ini kedua adiknya itu bisa menikmati ketenteraman luar biasa pasca peristiwa salah cukur itu.

Saya dan suami membiarkan dulu ulah Affiq. Niat awal suami saya, membiasakan Affiq mengutarakan keinginannya, dalam hal ini kepada tukang cukur. Namun akhirnya saya menegur Affiq dengan keras karena mode ngambek yang over dosis.

Suami saya teringat sewaktu duduk di kelas 6 SD, ia juga mendambakan model rambut ala remaja. Bukan lagi model rambut yang terkesan childish. Tukang cukurnya memahami keinginannya. Saat hendak bercukur kembali, ia mengira tukang cukur masih mengingat model rambut yang disukainya itu lalu sret sret sret, bekerjalah tukang cukur dengan guntingnya. Ketika selesai dan melihat wajahnya di cermin, bukan main marahnya ia.

Ayahnya mengatakan, “Bagus.” Ia menjawab galak, “Bagus apanya!” Saat ia menceritakan kepada saya model rambut apa yang diciptakan tukang cukur di atas kepalanya, saya tertawa. Model rambut itu memang tak layak untuk anak kelas 6 SD. Ada yang bilang namanya model rambut kuncung. Saya masih mendapati teman-teman SD saya dulu ada yang model rambutnya seperti ini. Ada yang tahu modelnya? Itu lho, model rambut dengan kepala plontos tapi menyisakan sedikit rambut di atas kepala, seperti kuas salah taruh!

Tadaa ... inilah model rambut si Kuncung :D
Sumber: http://tonydwisusanto.wordpress.com


Makassar, 27 Maret 2013

Catatan:

Ada hadits yang diriwayatkan oleh Abu Dawud yang berarti demikian: Dari Ibnu Umar ra., ia berkata: "Rasulullah SAW melihat seorang anak yang telah dicukur sebagian rambutnya dengan sebagian yang lain dibiarkan, kemudian beliau melarang manusia untuk berbuat seperti demikian serta berliau bersabda: 'Cukurlah semuanya atau biarkanlah semuanya'".

Islam melarang model rambut si Kuncung, jadi bagi muslim ... jauhilah J

Silakan disimak juga: 




Share :

24 Komentar di "Model Rambut Apa Ini?"

  1. huehehehehe... eh, btw, kenapa kok model kuncung ga dibolehin mbak Niar?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ada haditsnya jeng. Ntar saya tulis haditsnya di atas yaa :)

      Delete
  2. yaps..masalah rambut sebenarnya sudah diatur dalam islam, termasuk rambut anak2 dan juga dewasa..hanya kita sendiri yang memang tidak mau mempelajari tentang islam lebih dalam, padahal islam itu indah...sangat indah dan mencintai keindahan...salam :-)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ya, bahkan urusan model rambut pun ada tuntunannya :)

      Delete
  3. hihihi Afiq perkenankan Uncle ngikik dulu ya hihihihi

    gondrongin aja deh Afiq macam Uncle Lozz, piye?

    ReplyDelete
  4. Hehe..... adaaa... saja. Tak sabar menanti konflik rambut ala Destin, si 9 tahunku. So far sih ia hanya pengen rambutnya cepat, sekitar 2 cm dari kulit kepala. Kalau sudah terlihat lebih panjang, langsung ke tukang cukur madura dekat rumah jika mama-papanya mengelak mengantar. hihi

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bagus tuh mbak kalo belum terpengaruh model rambut boy band imut jaman sekarang :)
      Btw, di sini juga tukang cukur langganan bapak saya sejak kira2 tahun 70-an namanya tukang cukur Madura :)

      Delete
  5. Wah, Mugniar...kebayang ya bingungnya 'menerjemahkan' kemauan Affiq tentang model rambutnya...tapi mungkin bisa ditunjukkan lewat majalah atau foto-foto yang ada di tukang cukur, model rambut seperti apa yang diinginkan.
    Atau mau model plontos sekalian?
    ;)
    Hehehe...jangan ngambek dong, Nak...mama bingung tuh...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Itulah yang mau dilatih mbak Irma, cuma bapaknya langsung main lepas saja. Tidak dipantau dan diarahkan dulu. Datng ke tukang cukur bapaknya bilang ke Affiq, "Bilang sama tukang cukur, apa yang Kau mau."

      lalu bapaknya asyik membaca. Si bapak tersadar setelah cukuran usai :D

      Delete
  6. ini mbak, kalo rambut sih aku lebih suka yang rapi, karena menurutku penampilan seseorang akan mempengaruhi cara orang menilai kita ... Kalo trend itu hanya menggengsikan aja

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yup, asal rapi saja ya, jangan terikat model rambut :)

      Delete
  7. mungkin pengen rambut ala Coboy Junior mbak.. idola anak-anak masa kini.

    ReplyDelete
  8. cukur semuanya maksudnya bukan gundul kan mbak? nah hadist ini aku suka bingung. Aku gak suka anak laki-laki cukur pakai model-model biasanya sih anak-anak cukup dirapihkan saja

    ReplyDelete
    Replies
    1. CUkur semua ya gundul kan mbak. Bagusnya cukur semua atau .. pengertian saya: dirapikan saja. Jangan mencukurnya separuh saja.

      Delete
  9. kalo suamiku sukanya botak mbak.. palingan tinggal setengah cm aja rambutnya, gak pake model"an pula heheh
    salam kenal mbak niar :) #salaman

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sederhana ya mbak, lama lagi bertahan "model" begitu :D
      Salam kenal juga mbak Wina *salaman*

      Delete
  10. Tukang cukur itu bisa gak ya mbak nyukur rambut model gondrong dangdut hahaha

    ReplyDelete
  11. Hehehe... salah satu alasan rasulullah melarang model rambut kuncung mgkn krn modelx yg lucu, hehehe... jadi bahan tertawaan.. mending gundul skalian k' :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Jelek ya Nu, heran deh kenapa model ini ngetrend dulu dan banyak pula orangtua yang tega memberlakukannya di kepalaa bocah2 mereka :D

      Delete
  12. Membaca komen pak Pakies membuat saya berpikir:
    Kalo SMA nanti ... gimana pula urusan rambut anak saya ya Pak

    ReplyDelete
  13. Klo istri sy suka'ny sy d gundulin,yg gundulin'ny pun dia.

    ReplyDelete

Untuk saat ini kotak komentar saya moderasi karena banyaknya komen spam yang masuk. Silakan tinggalkan komentar ya. Komentar Anda akan sangat berarti bagi saya tapi jangan tinggalkan link hidup. Oya, komentar yang kasar dan spam akan saya hapus ya ^__^