53 Tahun Semen Tonasa, dari Mutu Hingga Prestasi – Do things for people not because of who they are or what they do in return but because of who you are, quote dari Harold S. Kushner ini meng-encourage kita untuk melakukan sesuatu sesuai dengan apa yang merepresentasikan diri kita. Sejalan dengan quote dari psikolog Carl Gustav Jung, “You are what you do, not what you say you'll do.”
Hal ini terlintas ketika
mengingat Bandar
Udara Internasional Sultan Hasanuddin merupakan salah satu mahakarya yang dibangun menggunakan
produk dari PT. Semen Tonasa. Bandara ini masih terus dikembangkan pembangunannya untuk
meningkatkan kapasitasnya yang tadinya 11 ribu orang menjadi 30 hingga 40 ribu
orang per hari dan ditargetkan dapat selesai pada Oktober 2021.
Kerja Cerdas
dan Bernas, Berpedoman pada ISO
Di balik bandara yang
dibanggakan, tentunya ada kerja-kerja cerdas dan bernas. Kontruksinya tak boleh
asal karena menyangkut keselamatan orang banyak. Semen Tonasa sebagai salah
satu komponennya menerapkan ISO 9001: 2015 sebagai salah satu upaya pengembangan penerapan risiko
sekalipun harus melalui badai pandemi covid-19.
ISO 9001:2015 adalah salah
satu framework standard manajemen mutu
yang diakui dunia internasional. Setelah mengalami perkembangan dan
revisi sejak 1980, 1987, 1994, 2000, 2008, dan 2015, ISO 9001 menyesuaikan
kebutuhan manajemen kualitas pada masanya.
CSR Semen
Tonasa Berpedoman pada ISO
Selama 53 tahun membangun
negeri, perseroan yang diresmikan pada tahun 1968, oleh Bapak Jenderal M. Yusuf
(Menteri Perindustrian pada saat itu) melandaskan segala aspek di dalamnya
dengan standard yang diakui secara global, termasuk dalam penerapan CSR (corporate
social responsibility) atau yang di dalam buku elektronik Laporan
Tahunan PT Semen Tonasa 2020 Semen Tonasa, diistilahkan dengan “Tanggung
Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL)” sebagai berikut:
Berbagai upaya telah dilakukan perseroan dalam rangka mewujudkan tanggung jawab sosialnya bagi masyarakat dan lingkungan, bukan hanya pemenuhan atas peraturan perundang-undangan yang berlaku tapi juga mengadopsi berbagai praktik-praktik CSR secara global misalnya ISO 26000:2010 SR, sehingga menghasilkan kebijakan program tanggung jawab sosial perseroan yang merupakan inisiatif strategis perseroan yang mampu memberikan dukungan terhadap pemenuhan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan lingkungan hidup secara nasional dan global dengan tetap mengedepankan aspek kearifan lokal dalam pelaksanaan tanggung jawab sosialnya. Inisiatif strategis yang dimaksud adalah strategi implementasi CSR perseroan yang dikemas melalui tema Tonasa Bersaudara, dengan 5 (lima) pilar utama yaitu Tonasa, Mandiri, Tonasa Cerdas, Tonasa Sehat, Tonasa Bersahaja & Tonasa Hijau[1].
Tidak asing bagi warga
Sulawesi Selatan, PT. Semen Tonasa adalah produsen semen terbesar di Kawasan
Timur Indonesia. Menempati lahan seluas 1.571 hektar di Desa Biringere,
Kecamatan Bungoro, Kabupaten Pangkep, sekitar 68 kilometer dari kota Makassar,
perseroan ini memiliki kapasitas terpasang 5.980.000 ton semen per tahun 2021
dengan 4 unit pabriknya, yaitu Pabrik Tonasa II, III, IV dan V.
TJSL Semen
Tonasa dalam Masa Pandemi
Hal yang menarik bagi saya
adalah menyimak bagaimana sebuah perusahaan menjalankan tanggung jawabnya
secara sosial dan terhadap lingkungan pada masa pandemi ini. Meskipun tahun
2020 dengan segala keterbatasan akibat kondisi pandemi covid-19, hal ini dapat
dilalui dengan baik, walaupun kinerja operasional dan kinerja keuangan
mengalami penurunan tetapi tidak mengganggu kinerja secara jangka panjang[2].
Dalam sebuah artikel saya
menemukan informasi mengenai perseroan yang memiliki 9 unit pengantongan semen
yang melengkapi sarana distribusi penjualan ini memberikan bantuan kepada
masyarakat di Kelurahan Kalabbirang, Kecamatan Minasa Te'ne, Pangkep yang masuk
dalam kelompok desa di ring satu perusahaan pada November 2020[3].
Dalam artikel lain, saya
mendapatkan informasi mengenai pemberian bantuan Pengembangan Kelompok Usaha
Pertukangan di Desa Bulu Tellue. Selain itu, bantuan juga diberikan di Desa
Bulu Cindea dan Panggalungan Desa Tabo-Tabo[4].
Bantuan yang diberikan adalah sarana air bersih, bantuan dana pendidikan bagi
keluarga kurang mampu, pelatihan perkebunan palawija, dan pengembangan Kelompok
Tani Patalassang.
Selain itu, bulan Agustus
lalu penghasil semen yang sejak 1995 terkonsolidasi dengan PT. Semen Indonesia
(Persero) Tbk ini memberikan bantuan life jacket sebagai bentuk
kepedulian perhatian terhadap keselamatan para penumpang dan pengemudi kapal
motor tradisional dan memberikan mimbar masjid kepada 2 masjid yang berada di
Desa Bulu Tellue[5].
5 Pilar CSR
“Tonasa Bersaudara”
1. Tonasa
Mandiri
Merupakan komitmen
perseroan untuk mendorong pengembangan UMKM produktif sebagai mitra perseroan
di semua sektor ekonomi (industri, perdagangan, pertanian, perkebunan,
perikanan, peternakan, jasa dan lainnya) serta mendorong kewirausahaan di
lingkungan perseroan.
Fokus kegiatan
pemberdayaan ekonomi masyarakat tempatan, antara lain:
- Penciptaan lapangan kerja baru melalui usaha Tonasa Mandiri.
- Ketahanan pangan dan pertanian terpadu.
- Transformasi teknologi, aset, dan peningkatan pendapatan.
- Klaster ekonomi, kios tani dan rumah dagang, serta ekonomi rumah tangga.
- Penciptaan peluang ekonomi untuk enterpreneurship.
- Penguatan lembaga keuangan mikro dan ekonomi masyarakat (Koperasi, LKD, LKM Syariah, BMT, KSP dan KUM).
2. Tonasa
Cerdas
Merupakan program
pemenuhan kebutuhan dasar pendidikan
masyarakat, baik secara swadaya maupun sinergi kemitraan dengan pemerintah. Bertujuan
meningkatkan kualitas pendidikan dan keterampilan masyarakat.
Fokus utama program
pendidikan, mencakup:
- Peningkatan kompetensi guru dan kualifikasi guru.
- Pendidikan dan pelatihan-pelatihan alternatif.
- Beasiswa.
- Stimulan lomba prestasi.
- Kesempatan magang.
- Pendidikan usia dini dan pendidikan dasar 9 hingga 12 tahun.
- Pustaka desa keliling.
- Lembaga inovasi energi alternatif .
- Alat penunjang sarana belajar mengajar maupun dalam bentuk lainnya.
3. Tonasa
Sehat
Merupakan program yang bertujuan
pemenuhan kebutuhan kesehatan masyarakat yang dilakukan secara swadaya maupun
dengan melibatkan pemerintah. Bertujuan meningkatkan kesehatan masyarakat
sekitar.
Fokus utama program ini
yaitu:
- Meningkatan kompetensi kader kesehatan masyarakat.
- Sanitasi lingkungan.
- Rumah Sehat Tonasa Bersaudara.
- Stimulan kegiatan posyandu.
- Penanggulangan dan pencegahan HIV/AIDS, malaria dan penyakit menular lainnya.
- Pemberdayaan komunitas untuk Perilaku Hidup Bersih Sehat (PHBS).
- Program pencegahan busung lapar (makanan organik).
- Program kesehatan ibu hamil/melahirkan.
- Donor darah.
- Operasi katarak dan alat penunjang sarana kesehatan dasar maupun dalam bentuk lainnya.
4. Tonasa
Bersahaja
Bertujuan untuk pemenuhan
kebutuhan dasar bagi berkembangnya tata nilai dan norma yang selama ini ada di
komunitas. Dalam hal ini perseroan ikut serta dalam kegiatan masyarakat yang
sifatnya mempertahankan rasa solidaritas, kerjasama, dan lainnya.
Fokus utama kegiatan ini:
- Festival Tonasa Bersaudara (makanan tradisional, musik tradisional, ritual, tari, dan nyanyi).
- Pemberdayaan dan pelestarian seni tari dan budaya lokal.
- Turnamen Tonasa Cup.
- Rumah Tonasa untuk pendidikan Al-Qur’an.
- Pemberdayaan remaja masjid.
- Manasik haji.
- Pemberdayaan dan peningkatan kompetensi mubalig.
- Tonasa Bersaudara Award.
- Stimulan kegiatan keagamaan lainnya bagi masyarakat tempatan.
- Kegiatan sosial lainnya.
5. Tonasa
Hijau
Bertujuan untuk pemenuhan
kebutuhan dasar prasarana dan sarana lingkungan permukiman serta kegiatan
penghijauan, baik yang dilaksanakan secara swadaya maupun bersinergi dengan
program pemerintah.
Fokus utama kegiatan ini
meliputi :
- Rehabilitasi dan pembangunan prasarana dan sarana dasar pendidikan, kesehatan, sarana ibadah, gedung olahraga dan fasilitas ekonomi (pasar desa, rumah dagang, kios tani, dll.).
- Rehabilitasi dan pembangunan jembatan penghubung, jalan lingkungan, air bersih, irigasi sederhana dan sanitasi lingkungan lainnya.
- Stimulasi rumah layak huni dan utilitas lainnya (sambungan listrik rumah tangga, jamban keluarga, dll).
- Daur ulang dan pelestarian lingkungan.
- Keanekaragaman hayati dan pembangunan infrastruktur skala mikro/kecil lainnya.
Jangkauan
Wilayah Program Tanggung Jawab Sosial PT. Semen Tonasa
Rencana anggaran program
TJSL dari perseroan yang pendapatan utamanya berasal dari penjualan Semen
Portland (OPC), Semen non OPC Tipe Komposit (PCC) ini disusun sesuai dengan
kebutuhan pemangku kepentingan dan terutama dalam mewujudkan hubungan yang
harmonis antara perseroan dan masyarakat dengan kesejahteraan dan kemandirian
yang berkelanjutan.
Pemetaan wilayah
penyaluran diklasifikasikan dengan daerah Ring I, Ring II dan Ring III.
Definisi Ring I adalah wilayah/daerah yang berada di area yang terkena dampak
langsung dari operasi perseroan, baik aktivitas pabrik, pelabuhan, Boiler
Turbin Generator (BTG), maupun penambangan perseroan dengan jarak maksimum
5 km.
Wilayah ring I meliputi 11
desa/kelurahan, yaitu Desa Biring Ere, Desa Mangilu, Kelurahan Bontoa,
Kelurahan Kalabbirang, Kelurahan Sapanang, Desa Taraweang, Desa Tabo-Tabo, Desa
Bulu Tellue, Kelurahan Samalea, Desa Bowong Cindea dan Desa Bulu Cindea.
Ring II adalah
wilayah/daerah yang tidak terkena dampak langsung dari operasi perseroan, baik
dari aktivitas pabrik maupun penambangan tetapi wilayahnya sering menjadi jalur
yang terkena/dilewati sarana atau kendaraan produksi/ pemasaran Perseroan di
Kabupaten Pangkep.
Ring III merupakan wilayah
yang tidak terkena dampak langsung dari proses produksi perseroan, tidak
terkena rencana perluasan pabrik atau tambang tetapi sering menjadi jalur
distribusi perseroan, meliputi wilayah kabupaten di luar Kabupaten Pangkep.
Penghargaan
untuk Pelaksanaan CSR Semen Tonasa
Pada puncak acara anugerah
CSR Awards yang dilaksanakan di Ballroom Luwangsa Hotel Jakarta, 6 November
2020, perseroan yang memiliki visi “menjadi perseroan persemenan terkemuka di
Indonesia yang efisien dan berwawasan lingkungan” ini berhasil meraih
penghargaan untuk 5 kategori, yaitu:
- Hak Asasi Manusia, Program Peranan Forum Lembaga Kerjasama (LKS) Bipartit dalam meningkatkan Hak Dasar Karyawan dalam pencapaian tujuan perusahaan dan prestasi yang dicapai mendapat predikat Platinum.
- Kategori Lingkungan Program Tonasa Hijau, Reklamasi pasca tambang tanah liat dan batu kapur berbasis keanekaragaman hayati dan pemberdayaan masyarakat predikat Platinum.
- Kategori Pelibatan dan Pengembangan Masyarakat dengan Program Tonasa Sehat, Air Bersih untuk kehidupan berkelanjutan mendapat predikat Platinum.
- Kategori Pelibatan dan
Pengembangan Masyarakat dengan Program Tonasa Cerdas Bea siswa untuk anak
bangsa di KTI dan Prestasi yang dicapai mendapat
predikat Platinum.
- Program Tonasa Mandiri Koperasi Wanita Biring Ere (Kopwan Biringere) meraih predikat Gold.
🏛🏛🏛
- Amanah : memegang teguh
amanah yang diberikan
- Kompeten : terus belajar
dan mengembangkan kapabilitas
- Harmonis : saling peduli
dan menghargai perbedaan
- Loyal : berdedikasi dan
mengutamakan kepentingan bangsa dan negara
- Adaptif : terus berinovasi
dan antusias dalam menggerakkan maupun menghadapi perubahan
- Kolaboratif : mendorong
kerjasama yang sinergis
Bagaimana kawan, apakah
harapan kita sama?
Makassar,
29 Oktober 2021
Diikutkan kompetisi blog “53
Tahun Semen Tonasa Membangun Negeri”.
Referensi:
- Buku elektronik Laporan Tahunan PT Semen Tonasa2020
- http://journal.stiemb.ac.id/index.php/mea/article/download/746/323
- https://core.ac.uk/download/pdf/25489273.pdf
- https://jurnal.poltekesos.ac.id/index.php/peksos/article/download/306/293
- https://www.bisnis.com/topic/3882/semen-tonasa
- https://twitter.com/semenku/status/956732986497495040
- https://sulselprov.go.id/welco me/post/pembangunan-perluasan-bandara-ditargetkan-selesai-tahun-depan
- https://ekonomi.bisnis.com/read/20200929/98/1298317/progress-proyek-pengembangan-bandara-sultan-hasanuddin-makassar-capai-5517
- https://mie.binus.ac.id/2021/04/07/iso-90012015-pengantar-standar-manajemen-mutu/
- https://bumn.go.id/post/program-csr-semen-tonasa-bantu-pemberdayaan-masyarakat-pangkep
- https://makassar.sindonews.com/read/560566/712/program-tjsl-semen-tonasa-dorong-kemandirian-sosial-ekonomi-masyarakat-1633489825
- https://www.alur.id/tonasa-peduli-bagikan-life-jacket-dan-mimbar-masjid-di-pangkep
- https://sulawesi.bisnis.com/read/20201009/539/1302953/semen-tonasa-raih-penghargaan-smk3
[1] Halaman 79, Target & Rencana Kegiatan TJSL (Tanggung Jawab
Sosial dan Lingkungan).
[2] Halaman 23, Laporan Tahunan PT. Semen Tonasa Tahun 2020 (Kinerja PT. Semen Tonasa).
[3] https://bumn.go.id/post/program-csr-semen-tonasa-bantu-pemberdayaan-masyarakat-pangkep,
diakses pada 28 Oktober 2021, pukul 23:15.
[4] https://makassar.sindonews.com/read/560566/712/program-tjsl-semen-tonasa-dorong-kemandirian-sosial-ekonomi-masyarakat-1633489825,
diakses 28 Oktober 2021, pukul 23:36.
[5] https://www.alur.id/tonasa-peduli-bagikan-life-jacket-dan-mimbar-masjid-di-pangkep,
diakses 29 Oktober 2021, pukul 00:03.
Share :
Sepertinya mainnya saya kurang jauh karena merasa asing sama Semen Tonasa. Tapi setelah membaca ini jadi lebih kurang paham dan mengetahui hal-hal positif yang terbentuk hingga saat ini. Keren.
ReplyDeleteALhamdulillah jadi tahu ya Mbak.
DeleteAku suka banget kalau ada CSR korporasi besar membina UMKM, seperti yang dilakukan Tonasa Mandiri. Dengan mendukung usaha kecil, Insya Allah dasar ekonomi Indonesia akan semakin kuat
ReplyDeleteAamiin.
DeletePerusahaan2 besar seperti ini, kegiatan CSR nya memang bagus2 yaaa. Sangat memperhatikan kesejahteraan rakyat di sekelilingnya, apalagi yg terkena dampak. Aku beberapa kali baca kegiatan2 yg dilakukan banyak perusahaan semen, mulai dari Holcim, semen Gresik, dan skr semen Tonasa ini :). Semoga aja kegiatan CSR mereka makin bermanfaat buat masyarakatnya dan tetep amanah dengan budaya AKHLAK .
ReplyDeleteIya, ada pertimbangan jarak, ring 1 dst. Aamiin, semoga makin membuat masyarakat mandiri dan menjaga lingkungan ya Mbak Fan.
DeleteCanggihh banget nih Semen Tonasa
ReplyDeleteKeberadaannya tentu dibutuhkan banyak orang. Dan memberikan multiplier effect yg luar biasa.
Good job!!
makasih Mbak Nurul
DeleteWalaupun semen lokal semen tonasa tetap aja bisa diandalkan Dan kuat hasil bangunannya
ReplyDeleteBetul Mpo
DeleteWah secara langsung PT Semen Tonasa turut membangun negeri, terutama Sulawesi Selatan ya. Ternyata ada banyak program CSR nya, semoga memberi dampak baik bagi masyarakat dan lingkungan. Semua usaha baik perlu dihargai
ReplyDeleteSiap, makasih Kang Aip.
DeleteWah keren tapi kayaknya aku baru denger deh nama semennya
ReplyDeleteLiat semen tonasa jadi keinget semen Gresik
Semoga semen Tonasa suksesnya seperti semen Gresik ya
Semen Tonasa keluarga dengan Semen Gresik, Mbak :)
Deletebaru denger nama semen ini deh mbak. Keren ya, secara tidak langsung PT ini ikut berperan dalam membangun negeri ini.
ReplyDeleteAlhamdulillah, Mbak
DeleteMantap nih semen tonasa tidak hanya cari untung, bikin bangunan jadi kuat tapi juga berpartisipasi dalam menjaga lingkungan, mencerdaskan masyarakat dalam 5 program csr
ReplyDeleteAlhamdulillah
DeleteProgram mantap yang peduli lingkungan, maka wajar saja bila Semen Tonasa banyak mendapat prestasi ya. Semoga terus berkelanjutan
ReplyDeleteAamiin .. itu pula harapan saya.
Deletekeren ya, banyak sekali kegiatan CSR Semen Tonasa yang pastinya sangat bermanfaat buat warga sekitar ya. Salut deh dengan PT. Semen Tonasa ini tidak hanya mencari benefit dari segi finansial saja tapi kesejahteraan masyarakat juga diperhatikan.
ReplyDeleteSemoga berkelanjutan yaa
DeleteMba Niar, aku kalo nggak baca tulisan di sini nggak bakal tahu ada Semen Tonasa.
ReplyDeleteKeren juga ya CSR ya memiliki kegiatan yang super banyak dan lengkap. Mulai dari membimbing UKM, manasik haji, rumah sakit, aku sampai lupa apa aja. Semoga makin sukses perusahaan semen ini, peduli dengan aksi sosial di tengah pandemi juga
Iya, masih berupaya CSR-nya di masa pandemi. Makasih Mbak Wati.
Deletekeren juga ini semen tonasa yaa mba.. aku baru tau dan kayaknya sudah cukup lama di indonesia, 53 tahun loh. pasti banyak karya2 yang dibangun sama semen tonasa ini
ReplyDeleteIya lho, sudah setengah abad. :)
DeleteMasih asing di telinga soalnya selama ini branding yang kuat semen sebelah. Tapi salut banget sama program-program yang diberikan oleh semen Tonasa ini mba. Yang terpenting masih peduli lingkungan.
ReplyDeleteSodara sama semen sebelah, Mbak :)
DeleteBrrhubung pak suami orang Makasar aku sempat kenalan dengan brand yang satu ini tapi enggak menyangka program CSR nya sangat menginspirasi
ReplyDeleteWaah suami Mbak Indri orang Makassar ternyata :)
DeleteKeren ya Semen Tonasa udah selama itu ternyata Kak. Sebagai orang Sulsel, pasti udah kenal yang namanya semen Tonasa
ReplyDeleteSudah setengah abad, sudah sangat matang, Tri :)
Delete53 tahun Semen Tonasa sangat banyak berbuat untuk negeri dan lingkungan ya mba.
ReplyDeleteProgramnya lengkap dan keren, apalagi CSR-nya. Semoga ke depannya Semen Tonasa semakin sukses lagi ya mba.
Aamiin. Terima kasih, Mbak.
DeletePerusahaan besar selalu memiliki banyak sisi terbaik karena menjadi besar tidaklah mudah. Budaya AKHLAK salah satu yang membuat mutu dan prestasi semen Tonasa selalu diakui
ReplyDeleteBenar, prosesnya pasti tidak mudah.
Deletesemen Tonasa sudah membersamai kita ya mba, sudah banyak gedung-gedung menjulang jadi saksi bisu pembangunan di negeri ini yang dibangun dengan semen Tonasa
ReplyDeleteMasya Allah ya Mbak.
DeleteProduk lokal yang cukup besar tentu perlu proses yang panjang. Apa lagi adanya budaya AKHLAK yang menjadi dasar perusahaan ini. Karena budaya itulah yang membuat mereka menjadi besar 😍
ReplyDeleteYes, penting ya budaya perusahaan itu.
DeleteSaya sudah tidak asing dengan brand semen ini soalnya sering baca di media. Semoga saja dengan usia yang bertambah maka kualitas akan terus terjaga.
ReplyDeleteAamiin, makasih Mbak Lina.
DeleteWaah, aku pun baru ngeh kalo ada semen Tonasa ini Mak, jadi manggut2 bacanya dah. SAlut banget sama CSRnya yang berupaya berpartisipasi menjaga lingkungan dan mencerdaskan masyarakat, semoga program AKHLAKnya berjalan dengan lancar sesuai dengan harapan dan sukses yaa.
ReplyDeleteAlhamdulillah jadi tahu ya Teh.
DeleteProgram yang sangat membangun untuk lingkungan sekitar ini bagus sekali yaaa..
ReplyDeleteSetidaknya perusahaan ini aware dengan keadaan dan bisa memberikan sumbangsih kebaikan juga di tengah-tengah kondisi masyarakat Sulawesi Selatan.
Semen Tonasa pernah dengar kalau ke Makassar. Impactnya luar biasa ya program CSR ini. Keren PT Semen Tonasa.
ReplyDeleteSalut nih sama perusahaan yg berani kasih CSR lebih ke lingkungan atau sekitar. Baru tahu klo semen sentosa ini pake pedoman akhlak juga
ReplyDeleteBangganya mi Semen Tonasa sudah selama ini dan tetap dikenal dimanapun bahkan inovasinya makin keren
ReplyDeleteBersama Semen Tonasa, banyak pembangunan kokoh yang sudah dilakukan.
ReplyDeleteSalut dengan program CSR nya juga. Aku berharap semoga kebermanfaatannya merata dan semakin meluas hingga sejahtera semua masyarakat Sulawesi.
53 Semen Tonasa di Indonesia, sudah berapa banyak rumah, gedung, dan bangunan serta infrastruktur yang menggunakan semen ini coba. Selain itu, salut sama perusahaan-perusahaan yang punya banyak program baik untuk lingkungan sekitarnya
ReplyDeleteTernyata usia Semen Tonasa sudah lebih dari setengah abad ya. Sejauh ini juga perusahaan ini sudah meraih banyak penghargaan. Salut deh, semoga makin sukses ke depannya dan trus memberi kebermanfaatan bagi negeri ini
ReplyDeleteWah. Aku baru tau ttg PT. Semen Tonasa saat baca blog mba. Mungkin krn aku lbh akrab dgn perusahaan semen yg di Jawa ya.
ReplyDeleteKeren jg program mereka, ada kesehatan dan jg seni. 2 hal yg menurutku penting unt didukung.