Tulisan Paling Dicari Sepanjang 2024 Menurut Google Search Console

Sepanjang tahun 2024, tulisan yang paling dicari menurut Google Search Console di blog mugniar.com ini kurang lebih mirip dengan tahun-tahun sebelumnya. Beberapa kali saya buat tulisan seperti ini tetapi sempat tidak terdokumentasikan selama beberapa tahun. Sepanjang tahun 2024, ada tulisan yang sejak dulu masih terus dicari sampai saat ini. Selengkapnya 10 tulisan yang paling banyak dicari di blog ini adalah:

Tulisan Paling Dicari 2024

1. 1/4 Kilogram dan 2 Ons yang Beda Jauh

Sepertinya sebaaian orang memang tidak begitu butuh kemampuan matematika praktis yang sederhana sekali pun. Alasannya adalah karena bisa mencari konversi dari satu satuan ke satuan lainnya di internet. Tulisan ini ramai dikunjungi orang yang mencari konversi seperempat kilogram ke ons atau mencari tahu apa maksud dari seperempat ons. Tiga di antara sekian banyak queries yang masuk adalah 1/4 berapa ons, seperempat berapa ons, dan 1 ons sama 1/4 lebih besar mana.

2. Memperpendek Link Google Maps Agar Gampang Diingat

Tulisan ini banyak diklik oleh orang-orang yang ingin mengetahui bagaimana cara memperpendek link Google Maps yang panjang itu. Di dalam tulisan tersebut saya memperkenalkan come.to – semacam aplikasi berbasis web yang berfungsi untuk memperpendek link. Sayangnya, come.to sekarang sudah tidak bisa digunakan.

3. Dunia Coaching: Pengalaman Pertama Menjadi Coachee

Seingat saya, tulisan yang saya buat tahun 2020 ini baru kali ini banyak ditemukan orang melalui mesin pencari. Dari belasan queries yang digunakan para pencari, terlihat tujuan mereka – yaitu mencari referensi pengalaman coaching. Tidak saya sangka, ternyata banyak juga orang ingin tahu pengalaman orang lain dalam menjalani sesi coaching. Sepertinya ini pertanda bahwa metode coaching semakin dikenal luas.

4. Like Father Like Daughter

Tulisan berjudul Like Father Like Daughter ini tidak saya sangka banyak ditemukan orang melalui mesin pencari Google. Tulisan organik ini menceritakan hubungan unik antara putri saya dengan ayahnya. Kebanyakan yang masuk ke tulisan ini mencari arti kata like father like daughter. Salah satu query unik yang masuk membuat saya senyum-senyum sendiri: ” like father like son untuk anak perempuan”.

5. Modus Penipuan Mengaku dari Telkom

Tulisan ini berisi pengalaman saya dalam menghadapi modus penipuan dari orang yang mengaku berasal dari BUMN besar di Indonesia dan dia akan menghubungkan saya dengan petugas polisi. Tulisan ini ternyata dikunjungi banyak sekali orang sejak dipublikasi pada bulan Oktober 2022. Jika belum membacanya, silakan klik saja sub judul nomor 5 di atas.

6. Agar Mobil Cepat Terjual dengan Harga Tinggi

Walaupun sudah serius membuat tulisan ini dengan meriset keyword terlebih dulu, tetap saja saya tidak menyangka banyak yang mengeklik tulisan ini dalam pencariannya di Google. Namun demikian, saya tersenyum ketika melihat mereka masuk dengan mengetikkan apa di kotak pencarian. Saya share ke sini ya 3 queries yang diketikkan para pencari: doa menjual mobil agar cepat laku, doa agar mobil cepat laku, dan doa agar mobil cepat laku terjual dengan harga tinggi. Pertanyaannya, apakah di dalamnya ada doa atau amalan khusus agar mobil yang dijual cepat laku? Langsung klik sub judul nomor 6 di atas, ya untuk cari tahu.

Google Search Console


7. Syarat dan Ketentuan Menulis di Rubrik Opini Harian Fajar

Dari judulnya tergambar isi dari tulisan itu. Mereka yang ingin mengirimkan tulisannya ke Harian Fajarlah yang menemukan tulisan ini di Google search engine. Ternyata sejak ditayangkan tahun 2017, sampai saat ini masih ada yang ingin menulis di harian tersebut.

8. 5 Hal yang Harus Dilakukan Jika Ditempati Curhat Perselingkuhan

Tulisan organik ini saya buat dalam rangka curhat setelah ditempati curhat tentang perselingkuhan. Tak saya sangka rupanya banyak juga orang yang mencari tulisan ini. Ada yang ingin tahu bagaimana sikap saya ketika mendengarkan teman sesama perempuan yang diselingkuhi? Cus saja klik sub judul nomor 8 di atas.

9. Permak Baju di Penjahit Makassar Akademis

Tulisan kesembilan yang paling banyak dicari sepanjang tahun 2024 ini juga merupakan tulisan organik yang ternyata masih ditemukan orang-orang yang mencari padahal dipublikasi tahun 2022. Ingin tahu tentang permak baju di penjahit Makassar Akademis? Silakan klik sub judul nomor 9 di atas.

10. Maskumambang: Karya Rendra yang Masih Relevan Setelah 7 Tahun

Tulisan ini sudah “berusia” 8 tahun lebih. Seperti tulisan-tulisan sebelumnya, saya pun tidak menyangka tulisan ini masih ditemukan orang melalui Google search engine. Ini tanda bahwa almarhum Rendra masih digemari karyanya. Masya Allah. Begitulah kalau peninggalan berupa tulisan merupakan karya yang luar biasa padahal penulisnya sudah meninggal dunia tahun 2009.

***

Well, seperti pesan saya pada tulisan-tulisan semacam ini yang saya buat pada sekian tahun lalu … yuk menulis. Kita tidak pernah tahu tulisan yang mana yang kita buat yang akan bermanfaat dalam jangka panjang bagi orang lain. Bisa saja, tulisan-tulisan yang kita buat kelak mengantarkan pada tabungan amal jariyah, bukan?

Makassar, 5 Januari 2025

 



Share :

0 Response to "Tulisan Paling Dicari Sepanjang 2024 Menurut Google Search Console"

Post a Comment

Untuk saat ini kotak komentar saya moderasi karena banyaknya komen spam yang masuk. Silakan tinggalkan komentar ya. Komentar Anda akan sangat berarti bagi saya tapi jangan tinggalkan link hidup. Oya, komentar yang kasar dan spam akan saya hapus ya ^__^